oleh

132 Warga Ikuti Vaksinasi Booster di Puskesmas Kecamatan Mampang

Jakarta – Sebanyak 132 warga usia 18 hingga 59 tahun ke atas, Jumat (14/1/2022), mendapat layanan vaksinasi ketiga (booster) di Puskesmas Kecamatan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan.

Kepala Puskesmas Kecamatan Mampang Prapatan, Melvin Sijabat mengatakan, pada pelaksanaan hari ini pihaknya menargetkan 150 warga untuk mendapat vaksin booster. Namun, warga yang datang sebanyak 139 orang.

Baca Juga  Ahmad Kailani, Ketua Umum DPP Relawan Perisai Prabowo:“Kita Harus Ikut Mengawal Program Prabowo-Gibran Jika Bangsa ini Ingin Berkilau Sejahtera”

“Dari 139 warga, yang berhasil disuntik vaksin booster 132 orang. Tujuh lainnya ditunda,” beber Melvin, dilansir beritajakarta.id.

Dari 139 yang hadir untuk divaksin booster, ungkap Melvin, sebanyak 112 merupakan warga Kecamatan Mampang Prapatan dan 20 lainnya dari luar wilayah Mampang Prapatan.

“Dengan diberikannya vaksin booster ini, imun tubuh masyarakat lebih kuat melawan COVID, termasuk varian Omicron,” tandasnya. (*/cr1)

Baca Juga  Pembentukan SKKL di Wilayah Tamboran yang Padat Penduduk dan Rawan Kebakaran

News Feed